x

4 Cara Cek Nomor Indosat Ooredoo Paling Mudah dan Cepat

waktu baca 3 menit
Rabu, 9 Nov 2022 13:37 0 146 Netizen Indonesia

Ada beberapa cara cek nomor Indosat Ooredoo  yang bisa Anda lakukan jika lupa dengan nomor miliknya sendiri. Indosat sendiri merupakan salah satu provider unggulan yang sering kali masyarakat gunakan. Tak heran jika pelanggan Indosat sendiri cukup banyak karena terdapat berbagai layanan.

Tidak hanya ada berbagai macam layanan, Indosat juga mempunyai cara untuk mengecek nomor jika sewaktu-waktu lupa. Hal ini sangat berguna untuk isi ulang pulsa ataupun paket data saat sudah habis agar tidak salah nomor tujuan.

Bagaimana Cara Cek Nomor Indosat Ooredoo yang Mudah dan Cepat?

Menyadur dari Sepulsa.com, di bawah ini ada beberapa cara untuk mengecek nomor Indosat Anda dengan mudah dan cepat.

1. Mengetahui Nomor Indosat Melalui Dial

Untuk cara cek nomor Indosat Ooredoo  pertama yang paling mudah yaitu dengan menggunakan menu dial up. Cara lengkapnya sendiri yaitu:

  • Silahkan Anda tekan *888*1*1# di layar panggilan kemudian tanggal tombol YES/OK/CALL.
  • ·         Setelah itu tunggu selama beberapa detik sampai muncul pop up yang ada di layar berupa informasi tentang nomor Indosat Anda.
  • ·         UMB atau kode dial lainnya yang dapat pengguna tekan yaitu *123*30# kemudian klik tombol YES/OK/CALL.
  • ·         Sama seperti cara sebelumnya, tunggu selama beberapa detik hingga terdapat pop up di layar yang di dalamnya berisi informasi tentang nomor Indosat tersebut.

2. Mengecek Informasi Nomor Indosat Melalui Modem PC

Bagi Anda pengguna modem PC Indosat Ooredooo, juga bisa mengecek nomor Indosat IM3 Ooredoo tanpa harus memindahkan kartu SIM dari modem ke smartphone. Caranya sendiri antara lain:

  • ·         Pertama harap pastikan modem yang Anda gunakan sudah mendukung USSD.

Sebagai informasi, USSD adalah sejenis protokol yang ada di  perangkat GSM untuk berkomunikasi dengan komputer selaku penyedia perangkat.

  • ·         Setelah itu sambungkan modem pada komputer Anda lalu aktifkan koneksinya
  • ·         Kemudian buka aplikasi koneksi manajer lalu buka menu USSD. Tuliskan angka *123*30# lalu tekan tombol Send atau Kirim.
  • ·         Tunggulah selama beberapa saat sampai muncul halaman di layar yang berisi bermacam informasi tentang kartu Indosat Ooredoo yang Anda gunakan. Informasi tersebut mulai dari nomor, sisa pulsa sampai masa berlaku kartu.

3. Ketahui Informasi Nomor Indosat Melalui Aplikasi MyIM3

Sama seperti operator telekomunikasi seluler pada umumnya, Indosat Ooredoo juga mempunyai layanan digital untuk para pengguna. Dimana layanan tersebut berbentuk aplikasi MyIM3. Tetapi aplikasi ini baru bisa Anda gunakan jika sudah mendaftarkan nomor indosat sebelumnya. Untuk cara cek nomor Indosat Ooredoo dengan aplikasi MyIM3 yaitu:

  • ·         Cara pertama cari dan download aplikasi MyIM3 di App Store ataupun Google Store.
  • ·         Berikutnya buka aplikasi lalu daftarkan nomor Indosat Ooredoo Anda, buat password lalu masukkan kode verifikasi yang ada di SMS.
  • ·         Jika pendaftaran berhasil silahkan login.
  • ·         Seluruh informasi dasar tentang kartu SIM Indosat Ooredoo yang Anda gunakan tampil di aplikasi MyIM3 khususnya di bagian homepage.
  • ·         Kalau ingin mengetahui fitur menarik lainnya di aplikasi MyIM3, silahkan tekan ikon garis tiga di sudut kanan atas aplikasi lalu pilih fitur yang Anda inginkan.

4. Cek Nomor Melalui Website

Untuk cek nomor Indosat selanjutnya juga mudah Anda lakukan. Tetapi harap pastikan Anda mempunyai kuota internet. Caranya sendiri yaitu:

  • ·     Langkah pertama gunakan browser favorit Anda untuk berkunjung ke website Indosat di alamat mym3.indosatooredoo.com .
  • ·     Setelah itu silahkan isi data diri di kolom NIK dan KK dengan informasi yang benar.
  • ·     Kemudian verifikasi data Anda dan klik tombol periksa.
  • ·     Tunggulah selama beberapa saat sampai muncul informasi nomor Indosat Anda.

Nah itu dia, cara cek nomor Indosat Ooredoo  dengan cepat dan paling efektif. Dengan begitu Anda bisa menemukan informasi tentang nomor tersebut lalu menggunakannya untuk mengisi pulsa.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA
x