Keunikan Netizen Indonesia Fenomena Media Sosial
Laporan dan hasil tersebut bukan bukan tanpa alasan. Berdasarkan survei yang diikuti 32 negara dan 16.000 responden.

Fenomena Di era digital sekarang ini banyak kemudahan yang didapatkan dalam kegiatan sehari-hari, Namun banyak nya kemudahan ini tidak serta merta dimanfaatkan dengan baik oleh penggunanya banyak sekali hal positif maupun negatif yang dihasilkan dari kemudahan tersebut.
Netizen Indonesia Paling Tidak Sopan se- Asean
Menurut laporan dari penelitian yang dirilis Microsoft yang berjudul Digital Civility Index ( DCI ) mengumumkan tingkat kesopanan pengguna media sosial internet sepanjang 2020, Dan Indonesia berada diurutan 32 tingkat kesopanan menjadikan Indonesia yang terendah di Asia Tenggara.
Key Moments
For You
Laporan dan hasil tersebut bukan bukan tanpa alasan. Berdasarkan survei yang diikuti 32 negara dan 16.000 responden. Sebanyak 503 responden survei berasal dari negara Indonesia, Survei tersebut menanyakan tentang 21 resiko seperti Seksual, Reputasi, Kepribadian, dan Perilaku.
Bukan hanya itu saja Netizen Indonesia juga memiliki keunikan tersendiri dalam merespon berbagai hal yang sedang ramai diberitakan seperti
Badan Intelijen Netizen (BIN)
Netizen Indonesia disebut-sebut memiliki kemampuan intelektual yang luar biasa bukan tanpa alasan dari beberapa kasus seperti yang sedang di beritakan di media televisi, Netizen Indonesia justru lebih cepat dan pandai mengetahui masalah tersebut mulai dari pencarian pelaku, kronologi kejadian bahkan menemukan bukti percakapan dan bukti-bukti lainnya.
Netizen Paling Kepo
Rasa penasaran ingin mengetahui sesuatu yang sedang ramai diperbincangkan terkadang Netizen kita ini terlalu berlebihan bahkan dalam beberapa hal seperti rumah tangga seorang selebritis, Netizen Indonesia ini terlalu ikut campur dalam urusan rumah tangga orang lain. Bahkan akibat perbuatan netizen tersebut sampai ada yang mengakibatkan kenyamanan mereka sangat terganggu dan yang lebih parah mengakibatkan keretakan rumah tangga akibat komentar negatif dari netizen.
Netizen Paling Bar-bar
Dalam bermedia sosial Netizen Indonesia sering dijuluki yang paling Bar-bar karena dalam beberapa kesempatan komentar dari netizen kita banyak sekali yang melakukan hal-hal yang di luar batas berbagai respon dan komentar negatif sering dilontarkan kepada pengguna media sosial lainnya, Seperti Bullying, Rasisme, Pelecehan, dan kata-kata kasar yang mengakibatkan korban depresi.
Netizen Paling Empati
Bukan hanya negatifnya saja Netizen Indonesia juga memiliki hati yang baik dan empati yang tinggi terhadap sesuatu yang terjadi pada seseorang , Ketika pengguna media sosial lainnya mendapat musibah dan cobaan lainnya netizen kita banyak juga yang merespon dengan positif baik ucapan semangat, doa, dan, bahkan melakukan open donasi bagi mereka yang sedang terkena musibah.
The Power Of Netizen
Apakah kamu pernah mendengar kalimat The Power Of Netizen? Sebutan tersebut bukan tanpa alasan karena sejatinya Netizen Indonesia ini memiliki kekuatan yang sangat luar biasa di media sosial. Imbas dari kekuatan bermedia sosial dari netizen ini sangat berpengaruh pada beberapa kejadian, Seperti kasus kejahatan yang tidak pernah ditindak lanjuti, Akhirnya ditindak lanjuti kembali karena komentar dan postingan dari netizen dan masih banyak lagi hal-hal yang berbuah hal positif karena pengaruh dari the power of netizen.
Itulah beberapa keunikan baik yang positif maupun negatif dari Netizen Indonesia, Sudah seharusnya kita semua bijak dalam bermedia sosial karena jika tidak maka akan menjadi Boomerang bagi penggunanya.
Share Your Story with Media Netizen Indonesia!
Got an exciting story or event happening around you? Let Netizen Indonesia be your platform! Share local events, important issues, or any noteworthy happenings with us. Reach out via WhatsApp or email, or post your updates directly on our website. Together, let's bring your stories to the forefront.
Disclaimer:
Account Role admin
If you enjoyed this news, please be sure to share it with your friends. Also, don't forget to like and subscribe to our Facebook page Profile
What's Your Reaction?






