Article Life

56 Wisata Bali Legend dan Hits, Pendatang Baru Wajib Mampir!

Wisata Bali memang sudah terkenal di kalangan mancanegara karena menawarkan keindahan alam yang memesona. Oleh karena itu, Pulau Dewata memiliki banyak wilayah yang wajib kamu kunjungi.

 0
56 Wisata Bali Legend dan Hits, Pendatang Baru Wajib Mampir!

Wisata Bali memang sudah terkenal di kalangan mancanegara karena menawarkan keindahan alam yang memesona. Oleh karena itu, Pulau Dewata memiliki banyak wilayah yang wajib kamu kunjungi.

Terdiri dari delapan kabupaten dan satu kotamadya, surga kecil nan indah ini bisa kamu nikmati sebagai tempat liburan bersama orang terdekat. Tak hanya hamparan pantai yang memukau, beragam kuliner dan tradisi budaya dipastikan akan memanjakan kamu.

Destinasi Wisata Bali yang Wajib Dikunjungi

Berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh Bank Indonesia (BI) tercatat sekitar 70,6% wisatawan mancanegara sangat tertarik menikmati kebudayaan, kesenian, serta kuliner Bali yang dikenal unik. 

Akan tetapi, wisata Bali lainnya seperti hiburan malam, chill di beach club hingga melakukan kegiatan alam yang menegangkan dan seru, mulai dari diving, berenang dengan lumba-lumba maupun menjajal arum jeram terpanjang di Bali yaitu Sungai Ayung, Ubud.

Tak hanya destinasi alamnya saja yang indah, kamu juga bisa menikmati berbagai macam wisata kuliner unik dan juga kebudayaan yang autentik dari seluruh daerah di Bali. Ini dia daftarnya:

1. Sunset Road

Berada di kawasan yang banyak dilalui, para wisatawan memang akan melintasi jalan Sunset Road untuk menuju ke beberapa lokasi, seperti kawasan Seminyak hingga Nusa Dua. Di sepanjang jalan, kamu akan melihat jajaran pusat oleh-oleh dan banyak tempat makan. Yaitu:

  • Krisna Bali
  • Agung Bali
  • Babi Guling Pak Malen
  • Kampung Nusantara
  • Pabrik Kaos Kartun Jangkrik 85

Kamu juga dapat menikmati kuliner yang umumnya ada di mall, seperti Sushi Tei, D’Cost, KFC hingga McDonald’s. Beberapa hotel, mulai dari Berry Biz Hotel, Harris Hotel & Residence, Fairfield by Marriot Bali, Atanaya Sunset Road juga bisa menjadi pilihan penginapan yang nyaman.

2. Kuta Bali

Kuta memang menjadi wilayah yang paling ikonik dan sering masuk dalam daftar tujuan ketika sedang berwisata ke Pulau Dewata. Tak hanya pantainya, kamu juga bisa menikmati berbagai macam wisata kuliner yang nikmat dan bikin nagih.

Kuliner Tempat Hiburan
Nasi Jinggo “Pak De” Pantai Kuta
Ayam Betutu Gilimanuk Hard Rock Cafe
Nasi Campur, Nasi Pedas Ibu Andika Beachwalk Shopping Center
Nasi Pecel Bu Tinuk Discovery Mall Bali
Warung Laota Simpson’s Kuta Beach Bar
Ayam Plengkung The Seven Rooftop Bar
Bale Udang Mang Engking Laguna Pool Bar
Bebek Tepi Sawah Velvet Rooftop Bar

3. Legian Bali

Wisata Bali Legian memang dikenal sebagai tempat melepas penat dan berpesta bersama teman-teman. Pasalnya, sepanjang jalan di daerah tersebut dipenuhi dengan pusat hiburan seperti klub dan bar. 

Tak hanya itu, jalan Legian juga terdapat Monumen Bom Bali serta banyaknya toko yang menjual berbagai outfit khas Bali kekinian. Wajar jika lokasi tersebut sangat ramai, terutama saat malam hari. Apa saja aktivitas yang bisa dilakukan di Legian Bali?

Kuliner Tempat Hiburan
Warung Cahaya Pantai Legian
Warung Babi Guling Ibu Suka The Reuniom Club
Lumbung Kuliner Dewi Sri Paddy’s Pub
Sate Babi Bawah Pohon Engine Room
TUT-TING Kuliner Jatidiri Bounty Discotique
Kedai Niang Vi Ai Pi
Pie Susu Asli Enaaak Apache Reggae Bar

4. Seminyak Bali

Berada di kawasan yang cukup strategis, Seminyak Bali menawarkan banyak beach club yang bisa dinikmati bersama orang terkasih. Di tempat tersebut, kamu bisa bersantai sembari merasakan hembusan angin pantai yang sejuk.

Buat kamu yang masih bingung ingin mengunjungi wisata Bali di daerah Seminyak yang indah dan kekinian, kamu bisa mendatangi beberapa rekomendasi kuliner dan tempat hiburan di bawah ini:

Kuliner Tempat Hiburan
Made’s Warung Ku De Ta Club
Gusto Gelato Potato Head Beach Club
Nasi Ayam Kedewatan Ibu Mangku Woobar Beach Club
Nook Bali Motel Mexicola
Temu Coffee La Favela
Sea Circus Restaurant & Bar Double Six Beach Club
Ling-Ling’s Bali La Plancha

5. Canggu Bali

Wisata Bali Canggu dikenal sebagai tempat yang indah karena terdapat bentangan pantai terkenal, seperti Echo Beach hingga Pantai Berawa. Canggu Bali juga dipenuhi beach club dengan pemandangan memukau dan gemerlap cahaya yang memanjakan mata. Berikut deretan tempat kuliner dan hiburan yang bisa kamu datangi:

Kuliner Tempat Hiburan
MILU Bali Pantai Canggu
Warung Bu Mi The Lawn
Copenhagen Deus ex Machina
Casa Tua Canggu Pantai Berawa
Cafe del Mar Bali Echo Beach
Green Spot Cafe Vue Beach Club
Lawar Kuwir Men Koko Finns Beach Club

6. Uluwatu dan Jimbaran Bali

Jimbaran menjadi salah satu daerah yang terkenal akan banyaknya restoran seafood yang menyajikan hidangan laut segar dan menggugah selera. Tak jauh dari tempat tersebut, kamu juga bisa mengunjungi kawasan Uluwatu yang terkenal dengan tradisi dan budaya Bali yang kental.

Berikut beberapa daftar tempat kuliner dan hiburan yang wajib kamu singgahi. Apa saja? Intip di bawah ini:

Kuliner Tempat Hiburan
Warung Nasi Jimbaran Ibu Oki Rock Bar
Cuca Bali Garuda Wisnu Kencana (GWK)
Radja Seafood Cafe Jimbaran Single Fin Beach
Menega Cafe Padang Padang Beach
Bendesa Cafe El Kabron
Bela Seafood Cafe Karma Kandara
Pinggir Pantai Jimbaran Uluwatu Temple

7. Nusa Dua Bali

Menjadi tempat pilihan menginap para tamu di perhelatan G20, Nusa Dua Bali memang dikenal sebagai kawasan elit yang dipenuhi dengan banyaknya hotel dan villa bintang lima. Namun selain itu, banyak juga kuliner dan wisata Bali yang bisa dinikmati.

Kuliner Tempat Hiburan
The Cafe at Mulia Bali Mangrove Nusa Dua
Veranda Lounge and Bar Water Sport (Diving, Snorkeling, dan lainnya)
Soleil at Mulia Bali Waterblow Nusa Dua
Senses Restaurant at The Ritz Carlton Bali Pirates Bay Bali
RAKU Japanese Restaurant at Ritz Carlton Bali Sea Walking Nusa Dua, Bali
The Apurva Kempinski Bali Turtle Island Nusa Dua, Bali
Bebek Tepi Sawah Nusa Dua TT Beach Club

8. Wisata Bali Lainnya

Selain beberapa kawasan di atas, masih banyak tempat wisata Bali lainnya yang menarik untuk dikunjungi. Daerah Sanur, Ubud hingga Kintamani wajib masuk ke dalam itinerary kamu saat berlibur ke Pulau Dewata. Berikut di antaranya:

Nama Tempat Lokasi
Warung Mak Beng Sanur, Denpasar Selatan
Desa Penglipuran Kabupaten Bangli
Sacred Monkey Forest Sanctuary Ubud, Gianyar
Tirta Gangga Karangasem, Bali
Pura Tirta Empul Kabupaten Gianyar
Rafting di Ayung River Ubud
Pura Ulun Danu Batur Kintamani

Itu dia daftar tempat wisata Bali yang dijamin bikin liburanmu menyenangkan dan tak terlupakan.


Share Your News on Netizen Indonesia

Got news to share? Post your stories, updates, and announcements on Netizen Indonesia and reach a wider audience. Join our community today and make your voice heard!


What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow